Hujan yang mengguyur sejumlah wilayah Kota Tangsel sejak Jumat (19/2) malam menyebabkan banjir di sejumlah lokasi.
Seperti di Serpong Utara, lokasi banjir terjadi di Perumahan Villa Mutia, Pondok Jagung Timur, air banjir yang belum surut hingga Sabtu pagi membuat sebagian warga mengungsi.
Relawan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kecamatan Serpong Utara pun bertindak sigap menuju lokasi banjir di perumahan tersebut.
“Untuk sementara, kami mendistribusikan sarapan dulu untuk warga yang terdampak,” kata Anwari, relawan PKS yang sudah berada di lokasi sejak Sabtu (20/2/2021) pagi.
Titik banjir juga terjadi di jalan Graha Raya, Pakujaya, Serpong Utara, air yang terus meluap membuat akses di bundaran Fortune tidak bisa dilewati kendaraan.
Berdasarkan pantauan lapangan, hingga Sabtu sekitar pukul 9.30 pagi air di sepanjang jalan bundaran Fortune hingga seberang Pasar Moder Graha Raya air mulai menyusut dan sudah bisa dilewati kendaraan bermotor.
Hingga berita ini diturunkan, Relawan PKS juga terus berkordinasi untuk mendata kebutuhan warga yang terdampak banjir.***