Kabar Daerah

Bupati Pandeglang Apresiasi PKS di Pelantikan Pengurus Daerah Pandeglang

DPD PKS Pandeglang

Partai Kedilan Sejahtera Kabupaten Pandeglang menyelenggarakan Pelantikan untuk pengurus MPD, DPD dan DED Kabupaten Pandeglang periode 2020 – 2025 hari ini, Sabtu  (20/2) di Aula Hotel S’ RIzky, Pandeglang. Acara ini melibatkan seluruh pengurus Majelis Pertimbangan Daerah (MPD), Dewan Pengurus Daerah (DPD) dan Dewan Etik Daerah (DED) terpilih baik secara luring maupun daring. Kegiatan pelantikan yang dihadiri pengurus partai tingkat Pusat sampai Provinsi ini juga dihadiri oleh Bupati Pandeglang, Hj. Irna Narulita Dimyati, SE., MM.  yang juga memberikan sambutan.

Bupati Pandeglang, Hj. Irna Narulita, SE., MM. menjelaskan bahwa PKS merupakan partai yang konsisten dalam mengawal kepentingan masyarakat. “PKS adalah salah satu partai politik yang berkembang dan konsisten, terus berkhidmat melayani masyarakat. Semoga dengan kepengurusan baru ini kan semakin menginspirasi dan memotivasi saya khususnya, utnutk terus turun ke jalan membersamai masyarakat,” ungkap Ibu Irna Narulita, dalam sambutannya.

Selain Bupati Pandeglang, acara ini juga dihadiri oleh Anggota DPR-RI FPKS Dapil Baten 1, Dr. H. R. Achmad Dimyati Natakusumah, M.Si., M.H., Ketua Majelis Pertimbangan Wilayah (MPW) PKS Banten, KH. Sudarman, Lc., Bidang Pembinaan Wilayah (BPW) DDP PKS, Sanuji Pentamarta, S.IP, serta jajaran pengurus Dewan Pengurus Wilayah (DPW) PKS Banten. Tiga puluh peserta dari pengurus MPD, DPD dan DED dan ketua masing-masing bidang menghadiri kegiatan pelantikan. Sedangkan seluruh pengurus dan  struktur DPC PKS dari 35 kecamatan hadir secara daring menggunakan zoom meeting.

Acara pelantikan berjalan dengan khidmat, menetapkan Hj. Nurul Wasiah, Amd. Keb sebagai ketua MPD, Tb. Asep Rafiudin Arief, S.Pd.I sebagai Ketua DPD, dan Jaenuri sebagai Ketua DED. Pelantikan ini juga menetapkan ketua masing-masing bidang di kepengurusan DPD PKS Kabupaten Pandeglang. “Hari ini pelantikan pengurus MPD, DPD dan DED, yang juga dihadiri para ketua bidang DPD PKS Pandeglang, dan insya Allah kami siap untuk membawa PKS menjadi lebih baik lagi,” ungkap TP. Asep Rafiudin Arief, S.Pd.I, Ketua DPD PKS Kabupaten Pandeglang yang dilantik.[humaspks]

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button